Contoh Animasi


Kata animasi diambil dari kata animation; to animate, yang bila melihat kamus Inggris-indonesia artinya kurang lebih adalah hidup; menghidupkan. Jadi kurang lebih definisi animasi adalah menghidupkan segala benda atau objek mati. Kata “menghidupkan” disini bukanlah memberi nyawa yang merupakan hak Tuhan, melainkan membuatnya bergerak sehingga terlihat seperti hidup. Walau sekarang ini pengertian animasi telah melebar hingga mempunyai pengertian segala sesuatu yang mempunyai elemen gerak, dan dalam multimedia animasi merupakan penggunaan komputer untuk menciptakan gerak pada layar.

Karakter animasi pun terbagi menjadi 2 (dua) yaitu, animasi 2(dua) dimensi (2D) dan animasi 3(tiga) dimensi (3D). Pada dasarnya kedua karakter animasi tersebut tidak jauh berbeda, yaitu membuat benda atau objek mati bisa bergerak seolah objek tersebut tampak hidup. Yang membedakan adalah mediumnya, pada animasi (2D) seseorang harus menggambar urutan gerak (gambar diam) diatas kertas, bertumpuk-tumpuk kertas, dimana gambar-gambar diam itu direkam diatas film lalu dijalankan sehingga membuatnya tampak bergerak, sedangkan pada animasi (3D) objek digital digerakan dengan komputer, lalu komputer menjalankan urutan gambar diam (still image) tersebut sehingga terlihat seperti hidup.

Lalu apa pengertian objek digital?, sebuah benda yang dibuat dengan komputer dengan menempatkan sejumlah titik dengan kordinat-kordinat x, y, z kemudian pengguna akan memberikan data-data lain pada objek lain. Karena bekerja dalam sebuah program komputer yang telah dirancang sehingga dapat “meminta” komputer untuk melakukan apa yang diinginkan dengan pendekatan yang jauh lebih gampang. Sama halnya saat menggerakan objek digital dalam komputer, maka sebenarnya komputer melakukan banyak perhitungan matematis yang manusia tidak sanggup mengolah datanya.

Dan karena objek digital itu pada dasarnya adalah serangkaian data matematis, maka dengan mudah dapat mentransfernya ketempat lain, menduplikasinya, memodifikasinya, dan sebaginya cukup dengan menggunakan software dan hardware yang memadai. Format file animasi yang sering kita jumpai adalah ; *.swf , *.gif.