Skema database replication yang akan dibuat adalah seperti gambar di atas. Server basis data di lokasi A akan bertindak sebagai Publisher dan Distributor sedangkan komputer tujuan database replication di lokasi B akan bertindak sebagai subscriber.

I.            Mempersiapkan Windowsdi Publisher dan Subscriber untuk Database Replication

1.        Mengatur publisherdan subscriberagar berada padaWindowshomegroup yang sama untuk menghindari terhalangnya komunikasi data antar komputer oleh Windowsfirewall. Bisa dilakukan melalui Windows control panelàhomegroup.
2.        Mengaturfirewall publisher dan subscriber untuk mengijinkan komunikasi data dari jaringan baik komunikasi masuk (inbound) maupun komunikasi keluar (outbound)port 1433 protokol TCP untuk SQL Server dan port 1434 protokol TCP untukSQL Browser. Bisa dilakukan melalui Windows control panelàwindows firewallàadvanced settings.
3.        Membuat sebuah akun Windowsdengan status administrator dan harus memiliki nama dan kata sandi yang sama pada komputer publisher dan subscriber. Akun Windows ini nantinya akan digunakan untuk akun replication agent process untuk bisa terhubung ke publisher, distributor, dan subscriber. Bisa dilakukan melalui Windows control panelàuser accountsàmanage other accounàcreate new account.
4.        Mengatur agar SQL Server bisa menggunakan alamat TCP/IP. Pengaturan ini dilakukan melalui SQL ServerConfiguration Manager dan pada pengaturan TCP/IP dimasukkan alamat IP dari masing-masing komputer.

5.        Pada SQL Server Configuration Manager ini juga perlu dipastikan bahwa SQL Server Browser aktif karena program ini dibutuhkan agar nama server basis data SQL Server bisa terlihat di jaringan.

6.        Pengaturan selanjutnya adalah membuat agar server basis data SQL Server dapat diakses dari komputer lain dan memasukkan akun Windows yang telah dibuat sebelumnya dapat digunakan untuk masuk (login) mengakses server basis data SQL Server. Pengaturan ini dilakukan dari Microsoft SQL Server Management Studio. Selain itu SQL Server perlu untuk bisa diakses dari komputer lain dengan diatur dari menu connection pada propertiesSQL Server.





















7.        Membagi (share) folderReplData” ke jaringan dan berada di subfolder Microsoft SQL Server. Dan akun yang telah dibuat pada proses sebelumnya perlu memiliki ijin untk akses baca-tulis pada folder ini.